SUDAH lebih dari dua tahun papan reklame berisi merek rokok terkenal bikinan Amerika Serikat itu berdiri menjulang di pinggiran perempatan Jalan Martanegara dan Jalan Pelajar Pejuang 45 , Kota Bandung. Sulit bagi para pengendara, terutama mereka yang melintas di Jalan Lodaya, untuk mengabaikan papan raksasa tersebut.
Sepanjang tahun 2016, sudah lebih dari empat kali naskah di papan reklame setinggi lebih dari 10 meter itu berganti-ganti tema. Pernah mereka beberapa kali memasang gambar cerah dengan tempelan kalimat-kalimat ‘nyeleneh’. Yang terakhir, papan tersebut menampilkan gambar sederhana yang didominasi warna gelap berupa bungkus rokok berikut nama mereknya.
Setidaknya begitulah Amin (35), salah seorang juru parkir, mengenali papan reklame tersebut. Ia bekerja di kompleks pertokoan tak sampai 30 meter jaraknya di seberang jalan. Yang membuatnya heran, tak pernah sekali pun ia tahu kapan para petugas mengganti naskah reklame.
Selengkapnya baca: Reklame Rokok Ilegal Mengepung Bandung
Sumber: Pikiran-rakyat.com
Penulis: Tri Joko Her Riadi
Discussion about this post