Prohealth
  • Kesehatan
  • Ekonomi
  • Perempuan dan Anak
  • Penggerak
  • Regulasi
  • Cek Fakta
  • Jurnalisme Warga
  • Infografis
No Result
View All Result
  • Kesehatan
  • Ekonomi
  • Perempuan dan Anak
  • Penggerak
  • Regulasi
  • Cek Fakta
  • Jurnalisme Warga
  • Infografis
No Result
View All Result
Prohealth
  • Kesehatan
  • Ekonomi
  • Perempuan dan Anak
  • Penggerak
  • Regulasi
  • Cek Fakta
  • Jurnalisme Warga
  • Infografis
Home Artikel

Tantangan Bertalu-talu Tenaga Kesehatan Covid-19

Oleh Admin
Kamis, 24 Juni 2021
A A
Tantangan Bertalu-talu Tenaga Kesehatan Covid-19

Sumber Foto: Dokumen pribadi (Bram Setiawan/2021).

 

Jakarta, Prohealth.id – Ikatan Ahli Kesehatan Masyarakat Indonesia (IAKMI) mengamati pandemi virus corona (Covid-19) dengan angka yang cukup tinggi ini ternyata masih gelombang pertama di Indonesia.

BacaJuga

Energi Terbarukan Bantu Transpuan di NTT Rasakan Hidup Layak, Apa Kabar Kondisi di Ibu Kota?

Hari Kanker Sedunia: WHO Luncurkan Peta Jalan Tuntaskan Kanker

Dewan Pakar IAKMI Hermawan Saputra menilai hal tersebut melalui beberapa indikator, salah satunya tingkat peristiwa (incidence rate).

“Kejadian harian masih ribuan,” katanya saat konferensi daring bertema ‘Desakan Emergency Response-Prioritaskan Keselamatan Rakyat’, pada Minggu (20/6/2021).

Dokter spesialis paru dari Rumah Sakit Umum Daerah Pasar Rebo dan Harapan Bunda, Eva Sri Diana setuju dengan pendapat Hermawan.

“Betul belum ada gelombang kedua,” tuturnya.

Pada Juni ini, Eva yang juga tenaga kesehatan melayani pasien Covid-19, tak cuma mengamati peningkatan kasus harian. “Tren kasus (pasien) yang datang pun berbeda,” ujarnya.

Dia menuturkan, belakangan sebelum Juni, pasien yang berdatangan cenderung pemeriksaan lanjut untuk memastikan terinfeksi Covid-19. Namun, bulan ini pasien datang dalam kondisi penyakit yang makin berat.

“Setelah merasa tidak sanggup isolasi mandiri di rumah baru datang ke rumah sakit,” tuturnya.

Tantangan penanganan bukan hanya ketika ada lonjakan pasien. Namun persepsi masyarakat yang terpapar informasi sesat atau hoaks. “Ini membuat masyarakat menjadi bingung, sekarang antipati. Ada pasien yang merasa di-Covid-kan,” ujarnya. Situasi itu membuat tenaga kesehatan makin kerepotan menangani pasien.

Eva menambahkan, dana rumah sakit yang menipis makin menambah sulit keadaan. Persediaan obat dan peralatan medis pun kurang. “Kami berharap bantuan pemerintah,” tuturnya.

Relawan juga terus berkurang jumlahnya, tersebab masalah penundaan insentif. Padahal, tidak ada gaji yang diterima selain insentif. “Mereka relawan tidak bisa lagi melanjutkan, terpaksa mencari pekerjaan lain,” ucapnya.

Tantangan tenaga kesehatan, bukan hanya pasien Covid-19, tapi pun orang yang sakit demam berdarah atau penyakit paru-paru ataupun penyakit lain yang bukan Covid-19.

“Penyakit paru-paru sudah dari awal pandemi takut ke rumah sakit, tidak berobat. Sekarang datang ke rumah sakit dalam keadaan berat,” ujarnya.

Pendiri Center for Indonesia’s Strategic Development Initiatives (CISDI), Diah Saminarsih mengatakan, pengambil kebijakan perlu ada strategi baru dalam mengatasi pandemi. Dia mengusulkan, saat ini perlu ada fokus layanan kesehatan primer yang memberdayakan kader kesehatan sebagai penunjang. “Bukan berarti mengambil alih tugas dari tenaga kesehatan,” katanya.

Namun, ia menegaskan, peran kader untuk membantu tenaga kesehatan memberikan layanan. “Karena mereka yang terdekat dengan komunitas dan publik,” ujarnya.

Diah menjelaskan, kader kesehatan atau community health workers, menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) perlu masuk ke dalam sistem layanan. “Barangkali ini yang dibutuhkan dalam policy support (dukungan kebijakan),” katanya.

Dukungan kebijakan baru perlu untuk mengatasi gejolak pandemi. Menurut dia, cara pandang dalam menghadapi pandemi saat ini berbeda dengan tahun lalu.

“Adanya varian delta, alpha yang (sekarang) sudah masuk ke Indonesia. Butuh penyesuaian atau bahkan penambahan kebijakan agar varian baru ini bisa teratasi,” ujarnya.

Penulis: Bram Setiawan
Editor: Gloria Fransisca Katharina

Tags: covidCovid-19Dampak Covidkementerian kesehatanKesehatankesehatan masyarakatpandemiPandemi CovidVirus Covid-19
ShareTweetSend

Komentar

  • Trending
  • Comments
  • Latest
Menanti Perpres Kabupaten Kota Sehat Terbit Tahun 2022

Menanti Perpres Kabupaten Kota Sehat Terbit Tahun 2022

Selasa, 5 April 2022
RUU Kesehatan Omnibus Law Ditolak, Ini Alasannya

RUU Kesehatan Omnibus Law Ditolak, Ini Alasannya

Selasa, 8 November 2022
Cek Fakta: Bisakah Tabung Selam Jadi Tabung Oksigen Murni?

Cek Fakta: Bisakah Tabung Selam Jadi Tabung Oksigen Murni?

Jumat, 16 Juli 2021
Pentingnya Penguatan Layanan Kesehatan Primer Indonesia

Pentingnya Penguatan Layanan Kesehatan Primer Indonesia

Jumat, 25 Maret 2022
Harga Mahal Tak Ada Perda Rokok

Harga Mahal Tak Ada Perda Rokok

Menganalisa Rasio Tenaga Kesehatan di Provinsi DKI Jakarta Menggunakan “Google Spreadsheet”

Menganalisa Rasio Tenaga Kesehatan di Provinsi DKI Jakarta Menggunakan “Google Spreadsheet”

Forum Cendekia Kelas Dunia Hasilkan Upaya Atasi Covid-19

Forum Cendekia Kelas Dunia Hasilkan Upaya Atasi Covid-19

Kiat-kiat Kawasan Tanpa Rokok PT KAI

Kiat-kiat PT Kereta Api Terapkan Kawasan Bebas Rokok

Energi Terbarukan Bantu Transpuan di NTT Rasakan Hidup Layak, Apa Kabar Kondisi di Ibu Kota?

Energi Terbarukan Bantu Transpuan di NTT Rasakan Hidup Layak, Apa Kabar Kondisi di Ibu Kota?

Senin, 6 Februari 2023
Hari Kanker Sedunia: WHO Luncurkan Peta Jalan Tuntaskan Kanker

Hari Kanker Sedunia: WHO Luncurkan Peta Jalan Tuntaskan Kanker

Senin, 6 Februari 2023
Larangan Penjualan Rokok Batangan: Jangan Sekadar Angan!

Larangan Penjualan Rokok Batangan: Jangan Sekadar Angan!

Senin, 6 Februari 2023
Hari Kusta Sedunia: Komisi Nasional Disabilitas Gelar Lokakarya Nasional Zero Leprosy

Hari Kusta Sedunia: Komisi Nasional Disabilitas Gelar Lokakarya Nasional Zero Leprosy

Senin, 6 Februari 2023

Recent News

Energi Terbarukan Bantu Transpuan di NTT Rasakan Hidup Layak, Apa Kabar Kondisi di Ibu Kota?

Energi Terbarukan Bantu Transpuan di NTT Rasakan Hidup Layak, Apa Kabar Kondisi di Ibu Kota?

Senin, 6 Februari 2023
Hari Kanker Sedunia: WHO Luncurkan Peta Jalan Tuntaskan Kanker

Hari Kanker Sedunia: WHO Luncurkan Peta Jalan Tuntaskan Kanker

Senin, 6 Februari 2023
Larangan Penjualan Rokok Batangan: Jangan Sekadar Angan!

Larangan Penjualan Rokok Batangan: Jangan Sekadar Angan!

Senin, 6 Februari 2023
Hari Kusta Sedunia: Komisi Nasional Disabilitas Gelar Lokakarya Nasional Zero Leprosy

Hari Kusta Sedunia: Komisi Nasional Disabilitas Gelar Lokakarya Nasional Zero Leprosy

Senin, 6 Februari 2023
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Panduan Media Siber
Prohealth

© 2022 Prohealth.id | Sajian Informasi yang Bergizi dan Peduli.

No Result
View All Result
  • Kesehatan
  • Ekonomi
  • Perempuan dan Anak
  • Penggerak
  • Regulasi
  • Cek Fakta
  • Jurnalisme Warga
  • Infografis

© 2022 Prohealth.id | Sajian Informasi yang Bergizi dan Peduli.